menulis bebas

Dari milis bsd society sy ngikuti satu diskusi menarik tentang dunia penulisan.
Dari sekian banyak ragam tulisan yang semuanya hampir punya aturan atau kaidah2, ada satu bentuk kreatifitas yang samgat positif yaitu Menulis Bebas.
Kalau menulis Novel, cerpen, atau artikel ada aturan-aturan yang lazim diikuti, maka dalam menulis bebas ini, kita dapat mencurahkan segala unek-unek kita tanpa dibebani aturan.
Sy juga yakin teori tentang menulis tidak begitu memadai utk menghasilkan suatu karya tulis yang baik, tapi yang terutama adalah kebiasaan menulis.
Seorang penulis hebat, bukanlah melulu hasil dari pemikiran yang hebat, tapi lebih banyak adalah akumulasi dari tulisan-tulisan ringan, yang semakin lama semakin baik dan akhirnya menjadi piawai dalam menghasilkan sebuah tulisan yang terstruktur.
Sangat disayangkan bila seorang pemikir hebat tapi tidak bisa menuliskan hasil pemikirannya maka buah pikiran tersebut tidak ada gunanya.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Renungan di Arisan Sitompul Boru & Bere Serpong

Pesta Parheheon AMA HKBP Serpong